Pemkab Kukar Dorong Penguatan Ekonomi Kreatif melalui Silaturahmi dengan Wirausaha Muda

Bupati Kukar, Edi Damansyah.

MENYAPANEWS.COM – Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Pemkab Kukar) menggelar acara silaturahmi dengan berbagai pelaku usaha, termasuk UMKM, wirausaha muda, ekonomi kreatif, serta organisasi kepemudaan.

Acara ini berlangsung di Pendopo Bupati Kukar pada Selasa (8/4/2025) malam sebagai upaya memperkuat sektor ekonomi lokal.

Dalam sambutannya, Bupati Kukar, Edi Damansyah, menggarisbawahi pentingnya pengembangan sektor UMKM dan ekonomi kreatif sebagai bagian dari strategi pembangunan ekonomi daerah.

Ia menegaskan bahwa pemerintah akan terus memberikan fasilitas bagi para pelaku usaha untuk berkembang lebih optimal.

“Kami ingin UMKM dan ekonomi kreatif menjadi tulang punggung ekonomi daerah. Oleh karena itu, dukungan pemerintah akan terus kami tingkatkan agar mereka bisa lebih maju dan inovatif,” ujar Edi Damansyah.

Edi juga menyoroti pentingnya partisipasi generasi muda dalam ekonomi kreatif. Menurutnya, bisnis berbasis kreativitas dan inovasi memiliki potensi besar untuk menciptakan lapangan pekerjaan baru sekaligus meningkatkan daya saing daerah.

Selain itu, Pemkab Kukar juga aktif dalam memberikan bimbingan serta akses permodalan bagi wirausaha muda. Program pelatihan dan pendampingan yang telah digulirkan diharapkan mampu meningkatkan keterampilan serta daya saing generasi muda dalam berwirausaha.

Dalam mendukung pertumbuhan UMKM, pemerintah daerah telah menyiapkan berbagai skema bantuan seperti kemudahan perizinan, akses pasar, hingga dukungan teknis bagi para pelaku usaha. Saat ini, lebih dari 59.263 UMKM telah terdata dan aktif berkontribusi dalam perekonomian Kukar.

Dengan adanya pertemuan ini, Pemkab Kukar berharap dapat terus membangun ekosistem ekonomi yang berdaya saing tinggi serta membuka peluang baru bagi pelaku usaha di wilayah tersebut. (Adv/Fr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *